Disambut Dengan Pemasangan Singal, Denny Caknan dan Istri Datang Siap Hibur Masyarakat Tarakan

TARAKAN – Dengan ditemani sang istri Bella Bonita, Denny Caknan  tiba Kota Tarakan pada Minggu 17 September 2023, sekira pukul 12.43 Wita.

Disambut dengan  pemasangan Singal Tidung, saat akan memasuki ruang VIP bandara Juwata Tarakan, penampilan keduanya terlihat sangat kompak, santai dan modis dengan menggunakan hoodie serta sepatu   berwarna putih.

kehadiran Denny Caknan di Tarakan disambut denga tradisi tepung tawar suku Tidung, dijadwalkan   akan tampil dalam acara Borneo Land Fest 2023 bersama Ghea Indrawari pada Senin 18 September 2023.

Borneo Land Fest 2023 sendiri yang akan menjadi ajang hiburan masyarakat  Kota Tarakan akan digelar di Mako Brimob Polda Kaltara,pasir putih.

Dan Denny rencana nya tampil selama 60 menit dengan menyanyikan 7 hingga 8 lagu hits miliknya.

Sebelumnya diberitakan Persiapan konser ambyar garapan Borneo Land Fast 2023 yang akan digelar pada 18 September 2023 ini hampir mencapai 100 persen.Hal ini dipastikan founder Borneo Land Fest 2023 Arick Pramana kepada awak media.

“Panitia telah siap dengan segala perizinan, tempat acara, dan keamanan”, ungkap Arick Pramana.

Untuk menyaksikan konser Borneo Land Fest 2023, panitia  juga menyediakan special harga tiket murah. Yaitu dengan membeli tiket bersama-sama (Bundling) minimal 10 orang . yang harga tiket regular Rp 150.000 per orang, bisa didapat dengan  diskon atau special tiket Bundling yang disediakan di antaranya pembelian 10 tiket dengan harga Rp1.000.000, 15 tiket seharga Rp 1.750.000 , dan 20 tiket seharga Rp2.250.000.

“Bagi  masyarakat yang ingin menonton konser ambyar tersebut, tiket dapat diperoleh via online https://www.borneolandfestival.com/borneolandtarakan” , terangnya.

Arick Pramana juga menerangkan, untuk Tiket BorneoLand Fest 2023 terbagi pada tiga kategori. Dari harga termurah Rp 150.000 untuk Reguler, Rp 195.000 untuk VIP Standing, dan harga tertinggi Rp 850.000 untuk VVIP Seat.

“Selain melayani tiket secara online, panitia pada hari H juga membuka penjualan tiket di lokasi. Tiket dapat dibeli langsung (On The Spot) di Mako Brimob Polda Kaltara pada hari H mulai pukul 10.00 Wita  – 20.00Wita”,pungkasnya. (mld*Cak)