TARAKAN – Di tengah hujan yang mengguyur Kota Tarakan, upacara peringatan HUT ke-76 RI digelar di halaman Pemkot Tarakan, Selasa (17/8/2021).
Upacara peringatan HUT RI ke-76 tahun ini sama dengan tahun 2020 lalu, dibuat sederhana dan undangan terbatas.
Bertindak sebagai inspektur upacara, Wali Kota Tarakan, dr. Khairul, M.Kes mengatakan,dengan tema ‘Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh’ mendeskripsikan nilai ketangguhan dan semangat pantang menyerah serta bersama menempuh banyak tantangan,ucapnya
Dalam kesempatan tersebut Walikota Tarakan juga mengajak seluruh masyarakat Kota Tarakan tetap semangat pantang menyerah dalam menempuh jalan yang penuh tantangan ini.
Sejalan dengan tema peringatan ini yaitu Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh, yang dirangkaikan dengan kampanye Bangga Buatan Indonesia, Wali Kota mengajak untuk mengutamakan produk lokal UMKM Kota Tarakan demi membantu peningkatan perekonomian masyarakat terlebih di tengah situasi pandemi ini.
Sementara itu Komandan Kodim 0907/Trk Letkol Inf Eko Antoni Chandra Lestianto yang turut hadir dalam acara menambahkan
Bahwa momen kemerdekaan ini agar dijadikan semangat merah putih yang tidak berubah walaupun dalam situasi Pandemi Covid-19.”sejalan dengan tema mari kita wujudkan Indonesia tangguh Indonesia tumbuh “,ucapnya.
Dandim juga berpesan bahwa dimasa pandemi ini saya berharap masyarakat sebagai pewaris perjuangan para pahlawan, mampu mengimplementasikannya dengan berjuang bersama untuk keluar dari Pandemi Covid-19 ini.
“Mari kita fokus untuk memenuhi harapan Pemerintah dalam mewujudkan Indonesia tangguh, Indonesia tumbuh,melalui tanggung jawab profesi kita masing-masing, dalam mengabdi kepada Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai bersama ini.” Pungkasnya.
Leave a Reply
View Comments