Tim 13 Usung Syamsi Sarman Jadi Calon Wakil Walikota Tarakan

TARAKAN – Senin 22 april 2024, tim 13 relawan Syamsi sarman mengambil formulir penjaringan di Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Tarakan.

Langkah ini diambil sebagai tahap awal dalam proses pencalonan Saymsi Sarman pada Pemilihan Walikota dan Wakil Wali Kota (Pilwali) Tarakan.

Ketua Tim 13, Abdurrahman, menjelaskan bahwa kedatangan mereka ke Sekretariat PAN Tarakan adalah untuk mendaftarkan figur yang mereka anggap sangat cocok untuk ikut dalam Pemilihan calon pemimpin Kota Tarakan periode 2024-2029.

“Selain sebagai tokoh agama, Pengalaman dan dedikasi Syamsi sarman  mulai dari menjabat sebagai Sekretaris FKUB, Sekretaris MUI, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Tarakan selama 2 periode, dan saat ini sebagai ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Utara, serta  Ketua Pelaksana Harian Baznas Tarakan,” ungkap Abdurrahman.(mld)