Liburan, SDK Biji Sesawi Berkemah di SAE Lanuka

NUNUKAN – Isi libur akhir pekan siswa dan siswi Sekolah Dasar (SD) Kristen Biji Sesawi Nunukan melakukan camping atau berkemah.

Camping tersebut, dilaksanakan selama 2 hari mulai dari hari Jumat (19/04/2024), pukul 15.00 WITA dan Sabtu (20/04/2024), pukul 16.00 WITA, di camping ground areal Wisata Sarana Asimilasi dan Edukasi Lapas Nunukan (SAE Lanuka).

Kepala Sekolah SDK Biji Sesawi Yohanna G. Wigena, mengatakan tujuan dari caping SD K Biji Sesawi di SAE Lanuka Nunukan ini untuk memberikan pengalaman baru bagi siswa dan siswi SDK Biji Sesawi dan belajar lebih dekat dengan alam.

“Kami membawa anak-anak untuk berkemah, ini satu pengalaman yang pertama bagi siswa siswi kami,  kita belajar di alam terbuka untuk merangsang anak-anak kreatif menyediakan permainan yang sifatnya problem sovting, anak-anak dilatih mampu selesaikan masalah mereka sendiri, sembari menikmati   alam terbuka ini sambil bersyukur kepada Tuhan, dan mendekatkan diri mereka dengan Sang Pencipta.” terang Yohanna, Sabtu (20/04/2024).

Lanjut Yohanna, melalui camping ini juga dapat mengacu semangat belajar mereka, “kita bisa memakai semua sarana untuk belajar bukan hanya di dalam sekolah tetapi juga di luar lingkungan sekolah, bahkan juga itu menjadi pembelajar kreatif sekaligus pembinaan karakter,” ujarnya.

Dalam kegiatan camping ini disisi dengan kegiatan-kegiatan yang menarik, diawali dengan ibadah dan doa bersama, dan games atau permainan yang seru dan dapat menumbuhkan kreatifitas anak-anak.

“Salah satunya permainan pencarian harta karun mereka dituntut untuk menyelesaikan 4 masalah didalam kelompok, seperti diantaranya bagaimana mereka bisa bekerjasama dalam tim dengan karakter yang berbeda-beda ini,” ungkapnya.

Melalui pembelajaran yang diberikan, sebagai guru kami mempersiapkan generasi alfa ini untuk menghadapi tantangan zaman.

“Harapannya, mereka mempunyai karakter yang disiplin, mandiri, kreatif dan tidak mudah menyerah, meskipun tantangan dan kesulitan selalu ada,” imbuhnya.(DV*)